Pembukaan Munas II ADPSI dan ASDEPSI di Swissbel-hotel, Kota Jambi, Senin (22/7).
Jambi - Musyawarah Nasional (Munas) II Asosiasi DPRD Provinsi Jambi Seluruh Indonesia ( ADPSI) dan Asosiasi Sekretaris DPRD Provinsi Seluruh Indonesia (ASDEPSI) periode 2019-2024 digelar di Provinsi Jambi, 21-24 Juli. Dimana DPRD Provinsi Jambi sebagai tuan rumah.
Munas ke dua atau Munas terakhir periode 2019-2024 ini dibuka langsung Gubernur Jambi dan dihadiri Ketua ADPSI yang juga Ketua DPRD DKI Jakarta Prasetyo Edi Marsudi, Ketua DPRD Provinsi Jambi Edi Purwanto, Pimpinan DPRD dari Provinsi di seluruh Indonesia dan Ketua ASDEPSI yang juga Plt Sekretaris DPRD DKI Jakarta Augustinus serta Plt Sekretaris DPRD Provinsi Jambi, Zidni Aisyah.
Dalam kesempatan itu, Ketua DPRD Provinsi Jambi, Edi Purwanto mengucapkan selamat datang bagi peserta Munas dan berharap Munas dapat melahirkan keputusan-keputusan yang bermuara pada kepentingan masyarakat.
Di hadapan para peserta, Edi dalam sambutannya juga mempromosikan salah satu pariwisata unggulan Jambi. Yakni Candi Muara Jambi di Kabupaten Muarojambi.
Edi mengajak peserta untuk tidak lupa berkunjung ke situs sejarah tersebut. Karena Candi Muara Jambi merupakan candi edukasi peninggalan agama Hindu-Buddha terluas di Indonesia.
"Mohon nanti berkunjung ke Candi Muara Jambi, pokoknya luar biasa. Candi itu terluas di Asia Tenggaran dan sudah ada sejak Abad ke-7," kata Edi di hadapan peserta.
Edi juga menyebut sayang jika sudah di Jambi tidak mengunjungi wisata edukasi tersebut. Sebab Candi Muara Jambi berbeda dengan candi-candi yang ada di Indonesia.(*)
Alamat: Jl. Depati Parbo, Kelurahan Pematang Sulur, Kecamatan Telanaipura, Kota Jambi, Kode Pos (36129)
E-Mail: petajambi574@gmail.com