Logo

Kepala Kejati Jambi Pimpin Upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan

- Minggu, 21 Juli 2024 - 22:21:48
RAGAM Kepala Kejati Jambi Pimpin Upacara Ziarah di Taman Makam Pahlawan, PETAJAMBI.COM
Kepala Kejati Jambi Dr. Hermon Dekristo memimpin Upacara Ziarah Dalam Rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 di Taman Makam Pahlawan Satria Bhakti Kota Jambi, Minggu (21/7). / Foto/Ist

Jambi - Kepala Kejaksaan Tinggi (Kejati) Jambi Dr. Hermon Dekristo memimpin Upacara Ziarah Dalam Rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke-64 Tahun 2024 di Taman Makam Pahlawan Satria Bhakti Kota Jambi, Minggu (21/7).

Upacara iitu diikuti Wakajati Jambi, Ketua Ikatan Adhyaksa Darmakarini (IAD) Wilayah Jambi beserta pengurus, para Asisten, Koordinator, Kabag TU, Pejabat Eselon IV, Jaksa Fungsional serta Auditor pada Kejaksaan Tinggi Jambi.

Acara dilanjutkan dengan video conference dalam rangka Hari Ulang Tahun (IAD) Ke-XXIV Tahun 2024. Kepala Kejaksaan Tinggi Jambi Dr. Hermon Dekristo serta Ketua IAD Wilayah Jambi Ny. Puspa Hermon mengikuti video conference tersebut bersama Ketua Umum IAD di Aula Lt. 4 Kejati Jambi.

Selain video conference, IAD Wilayah Jambi juga menggelar resepsi dan syukuran HUT IAD Ke-XXIV yang dihadiri oleh Wakajati Jambi Riono Budisantoso, Para Asisten, Kabag TU, serta Pengurus IAD Wilayah Jambi.

Dalam sambutannya, Dr. Hermon Dekristo mengatakan bahwa anggota IAD harus selalu mendukung kinerja suaminya. Selain itu juga harus menjaga gaya hidup hedonisme.

“Banyak karir pegawai yang hancur karena gaya hidup hedonisme istrinya. Oleh karena itu, para anggota IAD harus selalu menjaga gaya hidup, tidak boleh pamer, serta menjaga martabat suaminya,” tegasnya.(*)

 

 

 

Editor: Dodi Saputra